Cara cek kuota Indihome dapat dilakukan dengan dua metode, yaitu melalui situs (web) dan program (aplikasi) MyIndihome. Sudah diketahui, Telkom memang menyiapkan beragam paket langganan Indihome yang dapat digunakan untuk terhubung internet sepuas hati.
Meskipun begitu, perusahaan plat merah itu mengaplikasikan batasan penggunaan (Fair Usage Policy/FUP) yang bervariatif, sesuai harga atau paket yang diambil.
Contents
- 0.1 Cakupan Layanan Indihome
- 0.2 Batas Pemakaian Wajar (FUP) Indihome
- 0.3 Jenis FUP IndiHome
- 0.4 1. Cara Cek Pemakaian Kuota IndiHome
- 0.5 1.1 Menggunakan My Indihome
- 0.6 1.2. Pakai Situs Indihome
- 0.7 1.3. Memanfaatkan SMS
- 0.8 2. Mengapa FUP Cepat Habis?
- 0.9 2.1 Dipakai Banyak Orang
- 0.10 2.2 Pakai Paket Rendah
- 0.11 2.3 Sering Download
- 0.12 3. Menjaga Koneksi agar Tetap Stabil
- 0.13 3.1 Membatasi Download
- 0.14 3.4 Pilih Paket Lebih Besar
- 1 Kesimpulan
Cakupan Layanan Indihome
IndiHome merupakan singkatan dari Indonesia Digital Home, adalah produk layanan dari PT Telkom Indonesia yang menawarkan banyak paket layanan salah satunya internet dan televisi interaktif.
Untuk mengetahui ketersediaan jaringan IndiHome di daerah kalian, cara yang dapat dilakukan salah satunya bisa dengan menghubungi call center 147. Kemudian, dengan bertanya pada sosial media resmi IndiHome. Dan terakhir dengan mengulik melalui website resmi Telkom di https://indihomecorner.com/indihome-fiber-map/
Batas Pemakaian Wajar (FUP) Indihome
Apa itu FUP IndiHome?
Kalian harus tahu nih, Fair Usage Policy sebagaimana yang saya ketahui merupakan kebijakan yang diterapkan pada layanan internet unlimited untuk batas pemakaian yang wajar. Batas itu merupakan kuota tertentu, dan apabila user melebihi kuota tersebut, maka kecepatan internet akan diturunkan sesuai dengan kebijakan yang berlaku. Dalam hal ini kecepatannya akan melambat, tetapi kalian tetap dapat menggunakan internet.
Jenis FUP IndiHome
Jenis FUP IndiHome berdasarkan kecepatan yang dipilih pengguna:
- FUP IndiHome 10 Mbps
Paket FUP IndiHome ini mempunyai batas FUP paket Internet berkapasitas 300GB dan 400GB. Apabila sudah memakai Internet di atas 300 GB, kecepatan Internet akan turun jadi 7,5 Mbps.
Sedangkan, sesudah pengguna menggunakan jaringan Internet di atas 400 GB, maka kecepatannya jadi 4Mbps.
- FUP IndiHome 20 Mbps
Paket FUP IndiHome 20 Mbps mempunyai paket FUP sejumlah 500GB dan 800GB. Apabila sudah memakai paket Internet melewati 500 GB, kecepatan Internetnya bisa menjadi 75 % atau 15 Mbps. Jika sudah melampai 800GB, kecepatannya jadi 8Mbps.
- FUP IndiHome 30 Mbps
Paket FUP IndiHome ini mempunyai batasan 700GB dan 1200GB. Sesudah melampaui batasan FUP pertama, kecepatan Internet jadi 22,5 Mbps. Sementara sesudah melalui FUP ke-2 kecepatan Internet jadi 12Mbps.
- FUP IndiHome 40 Mbps
Untuk konsumen setia IndiHome dengan kecepatan 40 Mbps, FUP yang diterima ialah 900 GB dan 1600 GB. Saat melalui FUP 900 GB, kecepatan Internet yang dapat dicicipi ialah 30 Mbps, dan sesudah sentuh 1600GB, kecepatan Internet yang dapat dipakai ialah 16 Mbps.
- FUP IndiHome 50 Mbps
Konsumen setia paket FUP IndiHome 50 Mbps akan memperoleh FUP 1200 GB dan 2000 GB. Pada FUP pertama, kecepatan Internet bisa menjadi 37,5 Mbps. Bila melampaui FUP ke-2 , kecepatan Internet jadi 20 Mbps.
- FUP IndiHome 100 Mbps
Paket dengan kecepatan 100 Mbps hanya mempunyai FUP 2000 GB. Hingga batas pemakaiannya hanya menyusut 75% dari batasan FUP yang sudah ditetapkan.
Dari penjelasan di atas, dapat disimpulkan bahwa semakin mahal berlangganan paket IndiHome yang kalian pilih, batas FUP IndiHome yang didapatkan bertambah besar.
1. Cara Cek Pemakaian Kuota IndiHome
Memanfaatkan Wifi mempunyai banyak keuntungan lebih dibandingkan paket mobile phone biasa. Ini karena sinyal Wifi dapat dijangkau sebagian orang dengan kualitas kecepatan internet yang konstan atau stabil.
Pernakah, kalian berpikir dan ingin tahu berapakah sisa kuota IndiHome yang telah dibeli. Banyak orang tidak mengetahui caranya. Mungkin salah satunya kalian yang menyimak artikel ini. Hehehe
Nah, untuk memantau pemakaian atau sisa kuota internet, kalian dapat mengecek kuota Indihome dengan beberapa lankah-langkah diantaranya sebagai berikut:
1.1 Menggunakan My Indihome
- Unduh aplikasi MyIndihome di Play Store (Android) atau App Store (iOS).
- Buka dan masuk menggunakan nomor telepon atau e-mail yang kalian daftarkan ketika berlangganan Indihome. Pada tampilan selanjutnya, kalian disuguhkan dengan tampilan dashboard utama aplikasi MyIndihome.
- Pada bagian atas tampilan ini, geserlah kotak “Your Total Bill” ke kanan hingga kalian dapat melihat kotak “This Month Usage”.
- Lalu, klik kotak “This Month Usage”.
- Next, kalian akan melihat jumlah pemakaian kuota internet saat ini .
- Dibawah angka pemakaian, kalian dapat melihat progress bar yang menginformasikan penggunaan kuota internet atau FUP yang disediakan Indihome.
- Apabila progress bar berwarna merah tersebut penuh, artinya batas FUP Indihome terlampaui dan secara otomatis kecepatan internet melambat.
1.2. Pakai Situs Indihome
- Pergilah ke situs web https://subsystem.indihome.co.id/prepaid-system/sisakuota.
- Lalu, masukkan nomor internet atau nomor pelanggan kalian.
- Kemudian, masukkan kode huruf captcha yang ditampilkan.
- Setelah itu, klik “Submit”.
- Muncullah tampilan sisa kuota internet Indihome kalian.
- Apabila sisa kuota tertulis “0,00 GB”, tandanya kalian sudah melewati batas FUP dan akhirnya kecepatan internet kalian melambat.
1.3. Memanfaatkan SMS
- Ketik pesan dengan format ISP(SPASI)IH(SPASI)Kode Area dan nomor telepon rumah (indihome) kirim ke 98108.
- Tunggu sampai ada balasan pesan mengenai informasi kuota IndiHome yang tersisa.
2. Mengapa FUP Cepat Habis?
Pernahkah kalian bertanya Mengapa FUP Cepat habis ? Apa penyebab FUP cepat habis. Pertanyaan ini biasanya terlintas dalam benak kalian ketika kecepatan internet mulai melambat. Ternyata faktor penyebabnya ada di paragraf selanjutnya. hehehe
2.1 Dipakai Banyak Orang
Nah, tentu saja hal ini menjadi penyebab bandwith internet cepat habis. Saya jelaskan ya, jika paket langganan IndiHome dipakai banyak pengguna, pasti konsumsi pengguanan Kuota tinggi. Dengan demikian jatah kuota FUP akan cepat mencapai batas penggunanan yang telah diberlakukan.
2.2 Pakai Paket Rendah
Jika kita memutuskan untuk membeli paket langganan yang rendah, sedangkan kebutuhan kita akan Internet tinggi, maka dapat diartikan bahwa kebutuhan bandwith internet kita tidak sama dengan paket langganan yang kita pilih. Sehingga kuota FUP yang diberikan akan cepat mencapai batasnya.
2.3 Sering Download
Benarkah sering mendownload menjadi salah satu faktor penyebab Kuota FUP cepat habis? Jawabanya, iyaa. Kenapa demikian? Sering kali kita tidak tersadarkan diri bahwa mendownload file berukuran bersar yang kita sangkakan ukuran filenya kecil. Selanjutnya menonton video live streaming, dan berkegiatan Online lainya.
3. Menjaga Koneksi agar Tetap Stabil
Di era Modern, kebutuhan akan internet kian meninggi. Soal ini pastinya dikarenakan beragam kegiatan seperti bekerja, streaming film, dan belajar. Internet yang stabil dan cepat menjadi sangat amat penting untuk mensupply kegiatan tersebut. Kadang-kadang, akses internet tidak sejalan sesuai keinginan, sehingga dapat menghalangi produktivitas. Di bawah ini tips n triknya:
3.1 Membatasi Download
Cara ini akan berdampak signifikan dalam menstabilkan kecepatan Inet kalian. Kenapa? dikarenakan seandainya sambungan internet dipakai oleh banyak pengguna, seacra automatis kecepatan internet akan menurun serta tidak stabil. Ditambah lagi kalau mereka memakainya untuk rutinitas digital yang berat-berat seperti streaming video, dan menonton film beresolusi 4K. So, jalan keluarnya adalah dengan membatasi jumlah pengguna.
3.4 Pilih Paket Lebih Besar
Ya, factor ini jadi sangat penting diakhir saat akan pilih paket internet yang diharapkan. Silahkan check kembali bujet yang kalian punyai. Point ini terkait dengan point awalnya mengenai pilih paket internet sesuai keperluan. Bila kalian memerlukan internet untuk sekedar hanya searching, dengarkan lagu lewat cara online, atau beberapa pekerjaan kecil yang lain, karena itu paket paling murah menjadi opsi kalian. Namun, bila kalian memakai koneksi internet sebagai usaha, pengangkutan data yang lebih besar secara cepat, karena itu lebih bagus kalian tentukan paket Indihome yang lebih besar kecepatan internetnya.
Kesimpulan
Demikian ulasan kami mengenai Cara Cek kuota Indihome lewat web dan juga ponsel dengan mengunduh aplikasi MyIndihome. Selamat mencoba yaa …